Membuka Jalan Desainer Muda Indonesia Mendunia Lewat AYDA 2020/21 

Membuka Jalan Desainer Muda Indonesia Mendunia Lewat AYDA 2020/21 

Terbaiknews - Marietta StefaniGold Winner AYDA 2020/21 kategori Arsitektur 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

, JAKARTA -Kompetisi arsitektur dan desain interior antarnegara bertajuk Asia Young Designer Awards (AYDA) 2020/21 kembali digelar.

Untuk penyelenggaraan di Indonesia, ajang AYDA 2020/21 mendapat dukungan dari sejumlah praktisi ternama di bidang aristektur dan desain interior dan juga dukungan dari Nippon Paint.

Pada skala internasional, penyelenggaraan AYDA bekerja sama dengan Harvard University Graduate School of Design (GSD) di Boston, Massachusetts, AS.

Jon Tan, CEO (Decorative Paints) Nippon Paint Indonesia mengatakan, pihaknya sadar AYDA harus berevolusi dan berkembang lebih dari sekadar kompetisi.

Pihaknya akan melibatkan pemangku kepentingan, mulai dari arsitek, desainer interior, developer, mahasiswa jurusan arsitektur dan desain interior, dosen, praktisi industri, hingga entitas perusahaan untuk bersatu.

"Ini untuk mendefinisikan ulang bagaimana masa depan akan melampaui konsep warna dan desain, dan pengaruhnya pada emosional, ekonomi, serta sosial,” ujar Jon Tan, CEO (Decorative Paints) Nippon Paint Indonesia, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (7/2/2021).

Selaras dengan hal tersebut, ia melanjutkan bahwa kompetisi AYDA tahun ini mengangkat tema Forward: Human-Centred Design yang merefleksikan desain inovatif untuk solusi masa kini dan masa depan berkelanjutan serta memperhatikan aspek sosial untuk populasi yang terus berkembang di era globalisasi ini.

“Saat ini kita juga menyadari bahwa Covid-19 menjadi isu besar dunia.

Hal tersebut menjadi tantangan besar bagi kita semua untuk beradaptasi dengan perubahan, termasuk transformasi besar pada penyelenggaraan AYDA 2020/21 yang dilakukan secara virtual seperti roadshow, submission, coaching, mentoring, workshop, hingga grand final,” ucap Jon Tan.

Berita dengan kategori