MUI Ingatkan Masyarakat Terus Terapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19

MUI Ingatkan Masyarakat Terus Terapkan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19

Terbaiknews - - Wakil Ketua Majelis Ulama Indonesia ( MUI) Anwar Abbas mengingatkan masyarakat untuk terus...

, - Wakil Ketua Majelis Ulama Indonesia ( MUI) Anwar Abbas mengingatkan masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Menurut dia, tanpa adanya kesadaran masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan, pandemi Covid-19 di Indonesia tidak akan mereda.

"Protokol medis yang sudah ditetapkan oleh pemerintah hendaknya benar-benar kita perhatikan dan tegakkan dalam kehidupan keseharian kita dengan menegakkan secara ketat 3M," kata Anwar melalui keterangan tertulisnya, Minggu (7/2/2021).

"Yaitu sering-sering mencuci tangan, selalu mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak," lanjut dia.

Razia Protokol Kesehatan, Ditemukan Remaja Berkerumun di Setiabudi

Anwar menilai penerapan protokol kesehatan bisa membuat Indonesia keluar dari masalah krisis kesehatan dan ekonomi.

Oleh karena itu, ia mengimbau masyarakat untuk terus menerapkan protokol kesehatan 3M.

"Tanpa adanya kesadaran yang tinggi dari seluruh warga masyarakat dan warga bangsa tentang hal tersebut maka masalah yang kita hadapi tentu saja akan semakin berat dan kita tentu saja tidak mau hal itu terjadi," ujar dia.

Satgas: Vaksinasi Covid-19 Tidak Akan Berhasil jika Tak Diimbangi Protokol Kesehatan

Sebelumnya, Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengungkap, tingkat kepatuhan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan pencegahan virus corona mengalami penurunan.

"Sejak minggu ketiga September hingga minggu keempat Desember 2020, persentase kepatuhan memakai masker menurun 28 persen dan persentase kepatuhan menjaga jarak dan menghindari kerumunan menurun 20,6 persen," kata Wiku dalam konferensi pers yang ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (7/1/2021).

Pada Oktober 2020, tingkat kepatuhan masyarakat dalam memakai masker rata-rata masih melebihi angka 70 persen. Sementara, kepatuhan dalam menjaga jarak berada di atas angka 60 persen.

Cerita Ridwan Kamil Tingkatkan Kedisiplinan Masyarakat dalam Penerapan Protokol Kesehatan

Sedangkan, pada Desember 2020, angka kepatuhan memakai masker hanya 55 persen dan kepatuhan menjaga jarak 39 persen.

Menurunnya tingkat kepatuhan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan menyebabkan terjadinya penambahan kasus Covid-19 secara drastis.

Kepatuhan protokol kesehatan yang turun 20-30 persen ternyata berakibat pada peningkatan kasus Covid-19 lebih dari 100 persen.

"Ini bukanlah sebuah kebetulan. Data telah dengan nyata menunjukkan tren kepatuhan protokol kesehatan yang semakin menurun berbanding lurus dnegan tern penambahan kasus positif mingguan yang semakin meningkat," ujar Wiku.

Berita dengan kategori