836.604 Siswa Eligible Daftar SNMPTN 2021

836.604 Siswa Eligible Daftar SNMPTN 2021

Terbaiknews - ILUSTRASI SNMPTN. (JawaPos.com)

– Finalisasi data sekolah, siswa eligible, serta pangkalan data dan siswa (PDSS) sebagai syarat daftar seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) 2021 resmi ditutup Senin (8/2). Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mencatat, ada 836.604 siswa yang eligible untuk ikut SNMPTN.

Ketua LTMPT M. Nasih mengungkapkan, jumlah tersebut melebihi prediksi panitia. Bahkan, bisa dibilang mengalami peningkatan cukup besar dibanding tahun lalu.

Sebagai informasi, tahun ini sekolah tak lagi berkewajiban mengisi seluruh data siswa ke laman LTMPT untuk memperoleh kuota SNMPTN. Kuota telah ditentukan sejak awal berdasarkan akreditasi sekolah dan jumlah siswa.

Karenanya, input data siswa hanya dikhususkan pada mereka yang eligible saja sesuai dengan kuota SNMPTN yang diperoleh masing-masing sekolah. “Tahun lalu hanya 561 ribu siswa eligible,” ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (8/2).

Nantinya, 836.604 siswa ini lah yang bakal merebutkan sekitar 90-100 ribu kursi SNMPTN di PTN-PTN tinggi di Indonesia. Dalam pendaftaran yang akan dibuka mulai 15-24 Februari 2021 nanti, siswa diperkenankan memilih dua program studi (prodi).

Boleh dari PTN maupun politeknik negeri yang tahun ini bergabung seleksinya dengan LTMPT. Namun, salah satunya harus berlokasi sesuai domisili atau satu provinsi dengan SMA/MA/SMK asalnya.

Nasih menyarankan, bila memang ingin masuk PTN melalui jalur SNMPTN ini maka siswa harus benar-benar menyesuaikan pilihan prodi dengan kemampuan masing-masing. Tentunya, harus prodi yang disenangi.

Sebab, bila nanti telah diterima di SNMPTN maka siswa tidak dibolehkan mengikuti seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN). “(Kesempatan lolos ini, red) secara umum dapat dilihat dari posisi atau ranking siswa di sekolah dan kualitas sekolah secara nasional,” paparnya.

Sementara bagi siswa yang nantinya tidak lolos di jalur SNMPTN, ia meminta agar tidak berputus asa. Karena masih ada SBMPTN yang pendaftarannya akan digelar mulai 15 Maret-1 April 2021. Nantinya, LTMPT akan kembali membuka pendaftaran akun tahap kedua.

“Yang sudah punya akun ya tidak perlu daftar ulang akun lagi,” ungkap Rektor Universitas Airlangga tersebut.

Selain data siswa eligible, pada penutupan finalisasi data di akun LTMPT tersebut juga diketahui berapa jumlah satuan pendidikan yang telah melakukan finalisasi data sekolah. Tercatat sebanyak 21.236 sekolah telah memfinalisasi datanya. Meski, hanya 19.241 sekolah yang memfinalisasi data siswa eligiblenya.

Terkait hal ini, Nasih mengaku tidak mengetahui alasan sekolah tidak melakukan finalisasi di setiap tahapannya. Sebab, proses tersebut sepenuhnya dilakukan oleh sekolah langsung.

Berita dengan kategori