PSBB 11-26 Januari, Pergerakan Warga Jakarta ke Taman Meningkat

PSBB 11-26 Januari, Pergerakan Warga Jakarta ke Taman Meningkat

Terbaiknews - - Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo merilis data evaluasi pergerakan orang...


, - Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo merilis data evaluasi pergerakan orang selama pembatasan sosial berskala besar ( PSBB) periode 11-31 Januari 2021 dengan hasil pergerakan orang ke taman meningkat satu persen.

Jumlah tersebut meningkat jika dibandingkan dengan penerapan PSBB masa transisi 12-23 Oktober 2020.

"Mobilitas masyarakat dari Google PSBB III 11-26 Januari 2021 dibandingkan PSBB Masa Transisi II 12-23 Oktober 2020 ke taman meningkat 1 persen," kata Syafrin, Kamis (4/1/2021).

Anies Sebut Pemprov DKI Jakarta Akan Pantau Pergerakan Mobilitas Masyarakat Selama Liburan

Meski pergerakan ke taman meningkat, ada beberapa pergerakan orang keluar rumah yang mengalami penurunan, yaitu pergi ke tempat ritel dan rekreasi berkurang 2,25 persen, ke toko bahan makanan dan apotek berkurang 7,56 persen, ke pusat transportasi umum berkurang 5,69 persen dan ke tempat kerja berkurang 6,13 persen.

Meski banyak terjadi penurunan aktivitas keluar rumah, volume kendaraan bermotor di jalan Jakarta justru mengalami peningkatan signifikan sebesar 12,18 persen.

Sedangkan untuk volume lalu lintas pesepeda menurun sebesar 40,40 persen. Syafrin mengatakan, turunnya volume pesepeda dikarenakan musim hujan.

5 Begal Pesepeda Ditangkap, Sudah Beraksi 25 Kali di Jakbar

"Untuk pesepeda juga karena sekarang musim hujan ada penurunan," ujar Syafrin.

Masih dalam perbandingan periode yang sama, jumlah penumpang angkutan harian perkotaan mengalami peningkatan sebesar 10,49 persen.

Sedangkan untuk penumpang harian angkutan Antar Kota Antar Provinsi mengalami penurunan sebesar 18,01 persen.

Berita dengan kategori