2 Pohon di Jakarta Barat Tumbang Diterpa Hujan Deras Diserta Angin

2 Pohon di Jakarta Barat Tumbang Diterpa Hujan Deras Diserta Angin

Terbaiknews - KOMPAS.com - Dua pohon di Jakarta Baratyaitu di Cengkareng dan Kaliderestumbang diterpa hujan...

, KOMPAS.com - Dua pohon di Jakarta Barat, yaitu di Cengkareng dan Kalideres, tumbang diterpa hujan deras dan angin kencang, Senin (8/2/2021) malam. Batang pohon tumbang ke jalan. Dampaknya arus lalu lintas jadi terganggu.

"Karena hujan deras disertai angin," kata Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Barat, Eko Sumarno, tentang sebab tumbangnya dua pohon tersebut.

Lokasi pohon tubang di Cengkareng tepatnya di Jalan Ring Road Kamal.Sementara yang di Kalideres persisnya di Jalan Kompleks Kopti, Semanan.

Satu Mobil Tertimpa Pohon Tumbang di Menteng, Pemda Bakal Beri Asuransi untuk Korban

Dalam sebuah video yang diterima Kompas.com, terlihat pohon tumbang di Jalan Ring Road menutupi badan jalan sehingga tidak ada kendaraan yang dapat melalui jalan tersebut. Kemacetan pun tak terelakan.

Pihak Sudin Gulkarmat segera memotong pohon dan menyingkirkannya ke sisi kanan dan kiri jalan.

Pohon tersebut memiliki diameter sekitar 90 centimeter dengan tinggi sekitar sembilan meter.

Eko menyampaikan penyingkiran batang pohon berjalan lancar.Sekira pukul 19.20 WIB, arus lalu lintas di daerah itu kembali normal.

Sementara proses penyingkiran batang pohon di Jalan Kompleks Kopti, Semanan, Kalideres, sedang berlangsung.

"Di Kalideres pohon tumbang pukul 19.30 WIB," ujar Eko.

Eko memastikantidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam dua peristiwa itu.

Berita dengan kategori