Usung Misi Khusus, Takahashi Resmi Melatih Tim Junior Bulutangkis Jepang

Usung Misi Khusus, Takahashi Resmi Melatih Tim Junior Bulutangkis Jepang

Terbaiknews - INDOSPORT.COM – Mantan pemain ganda putriAyaka Takahashiditunjuk sebagai pelatih tim...

INDOSPORT.COM – Mantan pemain ganda putri, Ayaka Takahashi, ditunjuk sebagai pelatih tim bulutangkis Jepang, setelah hampir satu gantung raket.

Dilansir dari Aiyuke, Ayaka Takahashi, yang merupakan peraih medali emas ganda putri bulutangkis Olimpiade Rio 2015, ditunjuk sebagai pelatih timnas bulutangkis Jepang U-19.

Akan tetapi, Ayaka tidak langsung bekerja menangani para pemain muda Jepang ini. Dirinya diharapkan memulai tugas barunya tersebut pada bulan April 2021.

Menurut sumber dari Asosiasi Bulutangkis Jepang, Ayaka sebelumnya memang telah mengajukan dirinya untuk menjadi pelatih timnas Jepang U-19 pada akhir tahun lalu. Setelah melalui diskusi berulang kali, pihak Asosiasi akhirnya memberi lampu hiju pada 29 Januari kemarin.

Kehadiran Ayaka sebagai salah satu staf pelatih diharapkan bisa mendongkrak prestasi para pebulutangkis di Negeri Sakura, terutama dalam hal meraih medali emas di setiap Olimpiade.

Dalam menjalankan tugasnya nanti, Ayaka akan memainkan peran sentral di dalam mengembangkan pemain generasi baru yang diproyeksikan pada Olimpiade Paris 2024.

Ayaka sendiri memutuskan untuk pensiun dari dunia bulutangkis tahun lalu, lantaran merasa tubuh dan perasaannya sudah tak bisa berjuang untuk mempertahankan gelarnya lagi.

Ayaka Takahashi juga mengaku selepas memutuskan untuk gantung raket, dirinya berniat ingin menjajal dunia bisnis, selain menjadi komentator tamu di sejumlah turnamen.
Tahun lalu, dia sempat menjalani profesi terbarunya sebagai seorang komentator di turnamen internasional Denmark Open 2020 yang ditayangkan di salah satu acara TV yakni J Sports.

Semasa aktif bermain, Ayaka berpasangan dengan Misaki Matsutomo. Keduanya sudah menjadi pasangan ganda putri sejak masih duduk di bangku SMA dan sejak saat itu terus menorehkan sederet prestasi.

Tercatat, Ayaka Takahashi/Misaki Matsutomo berhasil meraih lima kali kemenangan di turnamen nasional Jepang antara tahun 2011 hingga 2016.

Namanya semakin melambung setelah keduanya berhasil meraih medali emas di Olimpiade Rio 2016, usai mengalahkan wakil Denmark, Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl dengan skor 18-21, 21-9 dan 21-19.

Berita dengan kategori