Fraksi PDI Perjuangan Patungan Realisasi Bantuan Mahyani

Fraksi PDI Perjuangan Patungan Realisasi Bantuan Mahyani

Terbaiknews - Hargo.co.idGORONTALO â&;&; Anggota Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Gorontalo Utara...

Hargo.co.id, GORONTALO â&;&; Anggota Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Gorontalo Utara (Gorut) merealisasikan bantuan rumah layak huni (Mahyani) kepada korban bencana angin puting beliung di Kecamatan Sumalata Timur. Ini ditandai dengan peletakan batu pertama oleh penasehat Fraksi PDI Perjuangan, Djafar Ismail.

Informasi yang berhasil dihimpun, peletakan batu pertama dilakukan pada akhir pekan lalu. Harapannya, bantuan tersebut akan segera selesai dan segera ditempati oleh keluarga korban bencana tersebut.

BACAAzan Piola: Vaksinasi adalah Solusi Pencegahan Covid-19

â&;&;Bantuan rumah tersebut benar-benar murni inisiasi dari Fraksi PDI Perjuangan. Para Aleg PDI Perjuangan bersama-sama membantu korban bencana angin puting beliung yang memang rumahnya rusak dan tidak dapat ditempati lagi,” ungkapnya.

BACASebanyak 1.760 Dosis Vaksin Disuplai ke Gorontalo Utara

Bantuan tersebut, kata Djafar Ismail, benar-benar murni dari para Aleg, karena untuk berharap pada program Mahyani tentu masih lama lagi prosesnya.

“Karena pastinya bencana ini tidak terduga dan jika menunggu Mahyani akan lama prosesnya dan ditambah lagi kemungkinan masih akan menunggu karena mungkin tidak masuk dalam daftar,” jelas Djafar Ismail.

BACAPlt. Bupati Boalemo Resmikan Pasar Rakyat KTM Bongo III

Di sisi lain terhadap besaran anggaran yang digunakan untuk pembangunan rumah tersebut sama halnya dengan anggaran untuk pembangunan Mahyani.

“Dan terhadap biaya tukang dan lain sebagainya itu telah dibayarkan, sehingga para tukang tinggal bekerja saja dan diharapkan dapat segera selesai,” pungkasnya.(abk/adv/hargo)

Share

Berita dengan kategori