5 Spesies Ular Beracun yang Hidup di Wilayah Amerika Utara

5 Spesies Ular Beracun yang Hidup di Wilayah Amerika Utara

Terbaiknews - Amerika bagian utara mempunyai wilayah yang sangat luas yang sebagian besar terdiri dari hutan,...

Amerika bagian utara mempunyai wilayah yang sangat luas yang sebagian besar terdiri dari hutan, pegunungan dan pesisir pantai. Selain itu, wilayah Amerika Utara juga menjadi habitat dari berbagai jenis reptil berbahaya salah satunya adalah ular berbisa. Setiap tahunnya, ribuan kasus manusia yang terkena gigitan ular telah dilaporkan bahkan di antaranya berujung dengan kematian.

Banyak membuat sarang diantara tumpukan dedauan, lubang tanah hingga celah bebatuan. Inilah lima spesies ular paling mematikan yang terdapat di Amerika Utara dilansir dari laman Reptilesmagazine dan Grandviewoutdoors, sebagai berikut:

1. Eastern diamondback rattlesnake

5 Spesies Ular Beracun yang Hidup di Wilayah Amerika Utaranationalzoo.si.edu

Eastern diamondback rattlesnake merupakan salah satu spesies ular beracun terbesar di dunia. Dilansir dari laman Reptilesmagazine, ular ini mempunyai panjang hingga 2.4 meter dengan bobot tubuh seberat 17 kilogram. Persentase kematian yang diakibatkan oleh gigitan ular ini pada manusia bisa mencapai 30 persen. Racunnya yang mengandung peptida bisa menyerang fungsi jantung hingga menyebabkan kematian.

Sesuai dengan namanya, eastern diamondback rattlesnake mempunyai corak punggung menyerupai berlian dan banyak hidup di daerah pegunungan, rawa kering dan hutan pinus. Di alam liar, mangsa utama dari eastern diamondback rattlesnake adalah kelinci.

2. Western diamondback rattlesnake

5 Spesies Ular Beracun yang Hidup di Wilayah Amerika Utaracritter.science

Berbeda dengan spesies eastern diamondback rattlesnake yang memiliki ukuran tubuh besar dan panjang, western diamondback rattlesnake justru mempunyai ukuran yang lebih kecil. Akan tetapi, racun dari ular ini sangat berbahaya yang dapat merusak jaringan-jaringan otot dan pendarahan internal yang parah. Western diamondback rattlesnake memiliki jangkauan populasi yang sangat luas mulai dari Meksiko, Kanada dan wilayah California, Amerika.

Biasanya, mereka membuat sarang jauh dari pemukiman manusia dimana ular ini sangat suka daerah yang hangat dan disinari matahari seperti gurun dan pegunungan bebatuan. Selain itu, western diamondback rattlesnake dikenal dengan gerakannya yang agresif saat menyerang.

3. Coral snake

5 Spesies Ular Beracun yang Hidup di Wilayah Amerika Utaraherpsofnc.org

Coral snake memiliki racun yang mengandung neurtoxic paling kuat di antara spesies ular berbisa yang hidup di wilayah Amerika Utara. Namun, mereka cendurung enggan menyerang dan menggigit manusia jika tidak terdesak. Dari segi penampilan, coral snake memiliki ukuran tubuh kecil dengan panjang sekitar 50 sentimeter dan kombinasi warna sisik hitam, merah dan kuning. Seekor ular coral mampu membunuh empat manusia dewasa dengan kadar racun sebesar 4 mg. Mereka banyak berhabitat di daerah jurang kering serta berbatu dan aktif beraktifitas di malam hari.

4. Tiger rattlesnake

5 Spesies Ular Beracun yang Hidup di Wilayah Amerika Utararesearchgate.net

Diberikannya nama tiger rattlesnake dikarenakan ular ini memiliki warna dan corak vertikal yang mirip dengan harimau. Dilansir dari laman Grandviewoutdoor, mereka mempunyai ukuran kepala paling kecil jika dibandingkan dengan spesies rattlesnake lainnya yang ada di dunia. Tiger rattlesnake dikenal dengan racunnya yang dapat mengancam nyawa manusia jika para korbannya tidak mendapat penanganan cepat saat digigit. Populasi dari hewan ini tersebar di wilayah perbatasan antara Arizona dan negara Meksiko.

5. Mojave rattlesnake

5 Spesies Ular Beracun yang Hidup di Wilayah Amerika Utarabigfishexpeditions.com

Mojave rattlesnake sangat suka berhabitat di daerah terbuka dan berpasir seperti wilayah gurun. Mereka dikenal sebagai ular yang memiliki gerakan yang sangat agresif dan sering menyerang serta memiliki kadar racun paling mematikan. Dari segi penampilan, mojave rattlesnake mempunyai badan yang tidak terlalu panjang yakni berkisar 90 sentimeter dengan bentuk tubuh yang gemuk dan kokoh. Ular ini tersebar di beberapa wilayah di Amerika seperti Texas, Utah dan Arizona.

Nah, itulah beberapa spesies ular paling berbahaya yang terdapat di Amerika Utara. Dengan kadar racun yang dapat membunuh, sebaiknya kamu harus selalu waspada ketika memasuki habitat mereka.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita dengan kategori