Film Wonder Woman 1984 Masuk Daftar Teratas Terpopuler Nielsen

Film Wonder Woman 1984 Masuk Daftar Teratas Terpopuler Nielsen

Terbaiknews - Gal Gadot dalam Wonder Woman 1984 (Vulture)

– Dua hari lalu Nielsen mengumumkan bahwa film Wonder Woman 1984 yang dibintangi Gal Gadot memuncaki daftar film terpopuler di platform streaming. Film ini telah ditonton sebanyak 2,25 miliar menit oleh pengguna HBO Max.

“Selamat kepada Gal Gadot, sutradara Patty Jenkins dan para pemeran WW84 karena merebut gelar streaming nomor 1 selama liburan,” cuit Nielsen di akun Twitter centang biru, dua hari lalu.

Film Wonder Woman 1984 yang tayang di HBO Max mengalahkan film Soul (Disney +), The Office (Netflix), Bridgerton (Netflix), The Midnight Sky dan The Mandalorian (Netflix).

Gal Gadot langsung membagikan kabar gembira ini melalui akun Twitter pribadinya. Memposting tangkapan layar berita The Hollywood Reporter yang memperlihatkan peringkat film yang dibintanginya berada di urutan pertama Nielsen, dia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung filmnya.

“Ini luar biasa! Terima kasih semuanya,” tulis Gal Gadot di Twitter.

Kesuksesan film ini membuat aplikasi streaming CATCHPLAY+ masih menayangkan film ini.Bagi masyarakat yang belum bisa menonton Wonder Woman 1984 masih bisa menonton di rumah.

“Kami sangat bangga menyediakan premier perdana dari rumah untuk film Wonder Woman 1984, hasil kerja sama dengan Warner Bros. Hal ini mendukung tujuan kami untuk selalu memberikan konten premium yang terbaik,” ucap Daphne Yang, CEO CATCHPLAY Group dalam keterangan tertulis yang diterima JawaPos.com Senin (1/2).

“Melihat ketidakpastian dalam penayangan di bioskop akhir-akhir ini, penting bagi kami untuk mencari jalan alternatif.Film Wonder Woman kini mendarat di rumah anda,” imbuhnya.

Film Wonder Woman 1984 adalah film besutan sutradara Patty Jenkins dan dibintangi Gal Gadot sebagai pemeran utama. Film ini mengangkat latar tahun 1980-an dalam film Wonder Woman 1984. Dimana ia berpetualang menggapai mimpi bersama cambuk petir dan sayap emasnya sembari mengejar dua musuh baru: Max Lord dan Cheetah.

Dalam Wonder Woman 1984, kedamaian dunia terancam. Hanya Wonder Woman yang bisa menyelamatkannya. Di babak baru kehidupan Diana Prince sebagai Wonder Woman, ia hidup menyamar menjadi manusia biasa di era 1980-an yang penuh warna. Era dimana ambisi manusia menggebu-gebu.

Diana menyembunyikan kekuatannya yang sudah mencapai puncak dengan bekerja menjadi kurator artefak kuno, hanya memperlihatkan aksi superheronya secara diam-diam. Kali ini Diana harus kembali beraksi dan mengumpulkan kebijakan, kekuatan, dan keberaniannya demi menjaga umat manusia dari dunia yang makin rusak akibat ulah mereka sendiri.

Selain Gal Gadot, film ini juga menghadirkan Chris Pine sebagai Steve Trevor, Kristen Wiig sebagai Cheetah, Pedro Pascal sebagai Max Lord, Robin Wright sebagai Antiope, dan Connie Nielsen sebagai Hippolyta.

Saksikan video menarik berikut ini:

Berita dengan kategori