Apa Itu Vertigo, Gejala, Penyebab, dan Pengobatannya

Apa Itu Vertigo, Gejala, Penyebab, dan Pengobatannya

Terbaiknews - KOMPAS.com - Apa itu vertigo? Vertigo kerap dirasakan orang-orang. Dilansir dari Healthline1...

KOMPAS.com - Apa itu vertigo? Vertigo kerap dirasakan orang-orang. Dilansir dari Healthline, 1 Februari 2020, vertigo merupakan suatu kondisi sakit kepala yang menyebabkan ketidakseimbangan.

Umumnya, mereka yang mengalami vertigo akan mengalami pusing seperti berputar atau dunia di sekitar Anda berputar.

Kondisi ini bisa terasa mirip dengan mabuk perjalanan, namun tidak sama dengan pusing.

Penyebab vertigo

Apa penyebab vertigo? Vertigo sering kali disebabkan oleh masalah telinga bagian dalam.

Adapun penyebab umum vertigo terbagi menjadi empat macam, yakni benign paroxysmal positional vertigo (BPPV), infeksi, penyakit Meniere, dan migrain.

BPPV
BPPV merupakan penyebab paling umum dari vertigo. Kondisi ini memunculkan perasaan singkat yang intens bahwa penderitanya berputar atau bergerak, dipicu oleh perubahan cepat pada gerakan kepala, seperti ada pukulan di kepala.

Infeksi
Penyebab lain dari vertigo yakni adanya infeksi. Biasanya, seseorang yang mengalami vertigo ada infeksi virus pada saraf vestibular, yang disebut neuritis vestibular.

Penyakit Meniere
Penyakit Meniere merupakan kelainan telinga bagian dalam yang diduga disebabkan oleh penumpukan cairan dan perubahan tekanan di telinga.

Kondisi ini dapat menyebabkan vertigo bersamaan dengan telinga berdenging (tinnitus) dan gangguan pendengaran.

Migrain
Selain itu, migrain juga termasuk salah satu penyebab vertigo. Vertigo karena migrain dapat berlangsung beberapa menit hingga beberapa jam.

Mengenal Infeksi Ulang Covid-19 dan Bagaimana Gejalanya...

Berapa lama vertigo akan bertahan?

Tanda dan gejala BPPV bisa datang dan pergi. Akan tetapi, jika mengalami gejala lainnya, biasanya berlangsung kurang dari 1 menit.

Dalam kasus penyakit Meniere, vertigo dapat berlangsung lebih dari 20 menit.

Sementara, vertigo akibat migrain dapat berlangsung beberapa menit hingga beberapa jam.

Gejala vertigo

Dikutip dari WebMd, vertigo sering kali dipicu oleh perubahan posisi kepala seseorang.

Berita dengan kategori