Sempat Ditutup karena Genangan Air, Jalan Mohammad Kahfi 2 Sudah Bisa Dilintasi

Sempat Ditutup karena Genangan Air, Jalan Mohammad Kahfi 2 Sudah Bisa Dilintasi

Terbaiknews - - Arus lalu lintas di Jalan Mohammad Kahfi 2Srengseng SawahJagakarsaJakarta Selatan kembali...

, - Arus lalu lintas di Jalan Mohammad Kahfi 2, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan kembali normal setelah sempat ditutup akibat meluapnya aliran Kali Cabang Tengah pada Senin (8/2/2021) pagi.

Kepala Satuan Pamong Praja (Kasatpol PP) Srengseng Sawah Isa Awaluddin mengatakan, pengendara sudah bisa melewati JalanMohammad Kahfi 2.

"Sejak pukul 12.00 WIB sudah normal lalu lintasnya," kata Isa saat dikonfirmasi, Senin (8/2/2021) sore.

Sempat Tersendat karena Genangan Air, Lalin di Jalan Jatinegara Barat Mulai Lancar

Isa mengimbau, pengendara harus tetap berhati-hati saat melintas di JalanMohammad Kahfi 2. Pasalnya, ada titik-titik jalan yang masih basah dan berpotensi licin.

Sebelumnya, JalanMohammad Kahfi 2 tepatnya di pertigaan Jalan Warung Sila, Jagakarsa, Jakarta Selatan, ditutup karena Kali Cabang Tengah meluap pada Senin pagi.

Arus lalu lintas dari arah Setu Babakan dan dari arah pertigaan Jalan Warung Sila dialihkan.

Isa mengatakan, pengendara dari arah Setu Babakan akan diminta memutar arah dan mencari jalan alternatif. Begitu pun dari arah Jalan Tanah Baru menuju pertigaan Jalan Warung Sila.

Luapan Kali Cabang Tengah disebabkan adanya perbaikan saluran dan jembatan di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Srengseng Sawah.

Luapan Kali Cabang Tengah sempat menggenangi Jalan Mohammad Kahfi 2 dan setinggi hampir 50 sentimeter.

Berita dengan kategori